Wednesday 17 August 2016

Maulwi Saelan, Kiper Nasional dan Pejuang Kemerdekaan

Maulwi Saelan adalah bukti bahwa para pesepakbola Indonesia juga punya saham dalam memerdekakan negeri ini. Pasca proklamasi kemerdekaan 1945 Maulwi Saelan berjuang mengangkat senjata di daerahnya. Dia tergabung di laskar yang sama dengan pahlawan nasional Wolter Mongonsidi. Pasca perjanjian Linggarjati yang hasilnya adalah Belnada mengakui kemerdekaan Indonesia secara de facto hanya di Jawa dan Madura, Maulwi Saelan hijrah untuk berjuang di pulau Jawa.

Pasca kemerdekaan, Maulwi Saelan tetap berkarir sebagai tentara sekaligus menjadi atlet sepakbola nasional. Dia adalah kiper andalan timnas di dekade 50an. Dia ikut serta dalam timnas Indonesia yang dikirim ke olimpiade 1956 di australia.

Bayangkan jika timnas Indonesia saat ini berhadapan dengan CR7 dan timnas Portugal. Apakah timnas kita akan mampu menahan gempuran-gempuran dari tim juara Eropa? Mampukah Kurnia Meiga atau Made Wirawan menjaga gawang timnas dari kebobolan.

Kurang lebih seperti itulah yaang dihadapi yang dihadapi Maulwi Saelan dan kawan-kawan saat tampil di perempat final olimpiade 1956. Saat itu memang belum ada yang namanya piala Eropa. Tapi saat piala Eropa pertama nantinya empat tahun kemudian, yang akan menjadi juara adalah Uni Sovyet. Kiper Lev Yashin dan gelandang Igor Netto yang dihadapi oleh Maulwi Saelan dan kawan-kawan nantinya akan melaju bersama timnas Uni Sovyet yang menjuarai piala Eropa 1960.

Karena itulah prestasi Maulwi Saelan dan kawan-kawan menahan Uni Sovyet 0-0 di olimpiade 1956 itu masih dianggap sebagai prestasi terbaik timnas sampai saat ini. “Saya jatuh bangun menahan gelombang serbuan beruang merah. Pokoknya, kami bertekad tidak menyerah. Waktu itu masih belum ada peraturan, kalau hasil pertandingan draw, harus dilakukan sudden death tendangan penalti,” kata Maulwi Saelan mengenang.

Referensi:
http://www.berdikarionline.com/maulwi-saelan-dari-penjaga-gawang-hingga-penjaga-bung-karno/
https://id.wikipedia.org/wiki/Perundingan_Linggarjati
http://www.fifa.com/tournaments/archive/mensolympic/melbourne1956/matches/round=197070/match=32401/index.html
https://en.wikipedia.org/wiki/Association_football_at_the_1956_Summer_Olympics
https://en.wikipedia.org/wiki/1960_European_Nations%27_Cup_Final

No comments:

Post a Comment

Silahkan berkomentar dengan bahasa yang sopan, tidak merendahkan pihak manapun dan tidak menyinggung SARA