Nil Maizar cukup identik dengan Semen Padang. Tak hanya sebagai pelatih, tapi juga sebagai mantan pemain dan putra daerah. Nil adalah kapten Semen Padang saat menjuarai piala liga 1992 dan tampil di piala Winners Asia 1992-1993.
Kesempatan pertama bagi Nil Maizar menjadi pelatih timnas datang tahun 2012 silam. Pilihan yang wajar karena Semen Padang adalah tim kuat di IPL, liga resmi saat itu. Jabatan pelatih timnas adalah pekerjaan yang sangat berat karena timnas saat itu diboikot oleh tim-tim ISL, yang justru punya materi pemain lebih baik. Akan lebih nyaman bagi Nil Maizar untu menolak tawaran itu dan memimpin Semen Padang menjuarai IPL musim itu.
Tapi Nil adalah sosok yang nasionalis. Dengan berani dia menangani timnas di tengah boikot klub-klub ISL. Asistennya Jafri Sastra mengambil alih komando Semen Padang dan membawa klub tersebut menjuarai IPL musim 2011-2012 dan berlaga di piala AFC musim berikutnya.
Dengan materi pemain terbatas, prestasi timnas dibawah Nil Maizar juga tidak begitu menterang. Hasil yang layak dicatat adalah kemenangan 1-0 atas Singapura di piala AFF 2012. Sudah bertahun-tahun Indonesia tidak mengalahkan Singapura di laga resmi level senior.
Nama Nil Maizar disebut-sebut menjadi salah satu kandidat pelatih timnas. Semen Padang juga sudah menyatakan kesediaan melepaskan pelatihnya tersebut jika memang dibutuhkan timnas. Padahal Semen Padang saat ini sedang berada di papan atas turnamen ISC.
Saingan berat Nil Maizar adalah Indra Sjafri. Memang karena target utama saat ini adalah Asian Games 2018, Indra Sjafri adalah pilihan yang baik. Sebagai mantan pelatih timnas U19, Indra mengenal baik banyak calon pemain timnas Asian Games 2018, Kendalanya adalah Indra mash terikat kontrak jangka panjang dengan klub Bali United Pusam.
Rahmad Darmawan juga disebut-sebut menjadi salah satu calon pelatih timnas. Keputusan pelatih timnas rencananya akan diumumkan pada 3 Juni 2016. Program jangka pendeknya adalah piala AFF akhir tahun ini.
Sekedar pendapat pribadi, penulis cenderung lebih menyetujui Nil Maizar sebagai pelatih timnas senior. Sebaiknya Indra Sjafri dipercayakan membentuk timnas U23 untuk tampil di Asian Games 2016.
Referensi:
http://www.goal.com/id-ID/news/1387/nasional/2012/05/13/3100224/suhatman-imam-siklus-prestasi-semen-padang
https://id.wikipedia.org/wiki/Liga_Prima_Indonesia_2011%E2%80%9312
http://topskor.co.id/football/news/6/liga-indonesia/2016/06/01/26384/nilmaizar-paparkan-program-sebagai-pelatih-timnas-indonesia
http://topskor.co.id/football/news/6/liga-indonesia/2016/06/01/26385/indonesia-langsung-ke-babak-utama-piala-aff-pelatih-timnas-diumumkan-3-juni
http://topskor.co.id/football/news/6/liga-indonesia/2016/06/01/26407/indra-sjafri-jadi-pelatih-timnas-adalah-tanggung-jawab
No comments:
Post a Comment
Silahkan berkomentar dengan bahasa yang sopan, tidak merendahkan pihak manapun dan tidak menyinggung SARA